Sabtu, 15 Februari 2014

Kuliner Bandung: Berburu Sarapan di Roti Gempol




Roti Gempol, seperti namanya, berada di Jalan Gempol Wetan no. 14 Bandung. Nama jalan ini kurang familiar di telinga saya. Setelah saya meng-google map lokasi Jalan Gempol, ternyata jalan itu sering saya lewati lho. Lokasinya di antara Total Buah Segar yang di Jl. Sultan Agung dan Jalan Bahureksa. Kalau dari Dago, Jalan Gempol itu sebelum belokan Bahureksa yang menuju Jonas Photo Riau. Belokan mencari lokasi Jalan Gempol juga mudah karena ditandai dengan Masjid Gempol di pengkolan jalan.
Inti cerita, ternyata daerah Gempol ini banyak menawarkan menu sarapan. Ketika pertama kali belok ke Jalan Gempol, akan terlihat tulisan Kupat Tahu Gempol yang kata senior saya enak banget (sayangnya saya nggak suka kupat tahu. hiks.), kemudian untuk menuju ke Roti Gempol akan melewati Sate Gempol yang ruameee banget. Tak lama, tibalah saya dan teman2 saya di Roti Gempol.Jika Anda membayangkan TKP Roti Gempol seperti tempat roti bakar terkenal di Bandung, Madtari, maka Anda salah total. Jika Madtari terkesan jorok di mata saya, TKP Roti Gempol ini bersih, rapi, & asyik banget buat nongkrong2. Kursi & meja-nya pun tertata tidak seperti cafe pada umumnya. Menu yang ditawarkan adalah Roti Manis (selai strawberry, blueberry, meses cokelat), Roti Asin (pilih 1 isi antara telur, keju, daging asap), Roti Spesial (pilih 2 toping), & Roti Komplit. Roti Asin, Spesial, & Komplit menggunakan mayonaise. Bahkan Anda bisa memilih antara roti tawar putih biasa atau roti gandum. Beda harganya hanya seribu rupiah. Porsi juga bisa antara porsi perseorangan atau ririungan (bareng2). Kali ini saya dan teman2 saya semuanya memilih porsi seseorangan dan saya memesan Roti Gempol Spesial isi daging asap & telur dadar.
Selama menunggu pesanan, saya tak menyia-nyiakan untuk memfoto & mengobrol dengan mas yang sedang memanggang pesanan saya. Yang ternyata, doi adalah wong jowo juga.
Tak lama, pesanan kami datang. Yippie yey! Saya agak kaget ketika pesanan saya datang, benerangedhe yes ini porsi perseorangan. Roti gandum pula. Gimana ngabisinnya? Apalagi saya nggak begitu suka roti gandum. Namun praduga saya salah. Setelah gigitan pertama saya & ditambah dengan colekan roti ke saos sambal 135, saya nggak bisa berhenti ngunyah. Kualitas rotinya bedaa jauh dari roti2 tawar yang biasanya saya beli di supermarket apalagi yang saya makan di Madtari. Roti Gempol nggak butuh keju membludak agar menu roti-nya terasa menggoda. Mayonaise yang ditambahkan juga dalam kadar yang pas sehingga tidak membuat eneg. Teman saya memesan roti manis yang unfortunately, saya lupa memfoto saking saya nggak sabar ngehabisin roti pesanan saya. Saya juga men-icip2 pesanan teman saya dengan isi selai strawberry dan meses cokelat. Hmm, perpaduan yang pas!
Tak lupa, sarapan di Bandung nggak lengkap tanpa teh tawar hangat. Alhamdulillah, gratis. Sungguh pilihan yang tepat untuk memulai hari & kemudian melanjutkan aktivitas. Enak, murah, kenyang, dan cozy tempatnyah!

Martabak San Fransisco Terkenal di Bandung



Martabak San Fransisco merupakan salah satu martabak ternama di kota Bandung, selain menjadi favorit warga Bandung juga menjadi incaran para wisatawan. Hadir sejak tahun 1967, martabak San Fransisco berlokasi di Jl. Burangrang No. 42.  Ketebalan martabak ini tak tertandingi. Ketika tersaji, aroma harum yang khas langsung menyergap hidung. Begitu masuk mulut, martabak yang sangat lembut ini seperti langsung lumer di lidah. Apalagi ditambah dengan topping keju yang tebal, hmm… pastinya yummy! Harga martabak San Fransisco memang lebih mahal daripada martabak kebanyakan namun sepadan dengan rasa martabaknya yang lezat. Harga tak pernah bohong adalah ungkapan yang pas untuk martabak ini

Sop Kaki Kambing Pak Wahid Jakarta



ini Tempat Kuliner / Tempat Kuliner Jakarta Bila anda menyukai kuliner yang berbahan dasar kambing tetapi tidak menyukai bau Prengusnya, nah yang satu ini patut untuk anda coba. Di warung ini anda akan menemui kuliner dengan bahan dasar kambing tanpa bau prengus.
Namanya Sop Kaki Kambing Wahid yang terletak di Jl.Gandaria, Kebayoran Baru, yang tepatnya berada di samping pom bensin Gandaria. Menurut pemiliknya sop kaki kambing ini sudah ada sejak 1985, jadi soal rasa kulinernya tentu tak perlu diragukan lagi. Tak hanya menyediakan kuliner sop kaki kambing saja disini pun tersedia kuliner sate kambing yang tak kalah enaknya.
Sama halnya dengan warung yang menyediakan kuliner sop kaki kambing disini pun kita dipersilahkan memilih isi dari sop tersebut dari sebuah baskom besar yang berisi daging, kikil, babat, paru, lidah, terpedo dan kaki dan otak.
Harga satu mangkuk kuliner sop kambing disini tergantung pada jumlah isi sop tersebut tetapi rata-rata harga untuk seporsi sop kambing ditambah dengan satu porsi nasi dibandrol dengan harga 25.000 rupiah.

Soto Grombyang Khas Pemalang




Hari mulai beranjak senja ketika kami berempat (saya, Rohmat, mbak Santi dan Mas Teguh) memasuki kota Pemalang dalam perjalanan mudik minggu lalu. Rohmat yang dahulu pernah tinggal di Pemalang sewaktu SD mengajak rombongan untuk menikmati kuliner khas kota yang berada di jalur pantura Jawa Tengah ini, yaitu nasi grombyang. Ini pertama kalinya saya (dan mungkin juga mbak Santi dan mas Teguh) mendengar nama kuliner ini, sehingga tanpa banyak alasan kami pun menyetujui ajakan Rohmat.
Mobil mengarah menuju Jalan R. E. Martadinata yang berada di sebelah utara alun-alun kota Pemalang, tepatnya di daerah Pelutan. Barisan kendaraan baik mobil dan sepeda motor sudah terparkir di sepanjang jalan, sehingga kami sedikit kesulitan mencari celah untuk memarkir mobil. Saya, Rohmat dan mbak Santi turun terlebih dahulu sementara mas Teguh masih mencari-cari tempat parkir. Kami menuju salah satu warung yang menjual nasi grombyang, yaitu warung Haji Warso.
Begitu masuk warung, saya melihat dua orang pemuda di bagian depan warung tampak asyik bernyanyi dan memainkan gitarnya menghibur para pengunjung dengan menyanyikan Tombo Ati dan lagu-lagu berbahasa Jawa lainnya. Di samping dua pemuda tadi, pemilik warung sibuk menyiapkan makanan yang dipesan oleh para pengunjung. Warung begitu ramai dan sesak sore itu, namun akhirnya kami menemukan tempat untuk duduk meski sedikit berhimpitan. Setelah memesan makanan, tak lama kemudian semangkuk nasi grombyang pun terhidang di meja.
Para artis penghibur (dok. pribadi)                          
Nasi grombyang ini disajikan di dalam sebuah mangkuk yang berukuran tidak terlalu besar. Di mangkuk tersebut, nasi putih dicampur dengan kuah semacam gulai dengan daging kerbau dan jeroan. Konon, karena nasinya yang grombyang-grombyang(mengambang) di dalam mangkuk berkuah inilah yang menjadi alasan mengapa kuliner ini disebut dengan nasi grombyang.
Saya pun menikmati nasi grombyang yang disajikan dalam keadaan panas ini. Kuah dengan rasa dan aroma rempahnya yang khas begitu nikmat untuk diseruput pelan-pelan sore itu. Tekstur daging kerbau dengan seratnya yang berukuran relatif kasar atau besar jika dibandingkan dengan daging sapi juga cukup empuk saat digigit dan dikunyah perlahan. Melengkapi menu nasi grombyang ini, seporsi sate daging dan jeroan kerbau dengan bumbu khasnya yang lezat pun kami nikmati beramai-ramai. Mak nyuss!!!
Jangan lupa satenya (dok. pribadi)Selesai menyantap nasi grombyang dan sate, kami pindah ke warung tahu campur yang berada tepat di samping warung Haji Warso. Rasa khas tahu campur yang asam dan pedas ini sungguh pas untuk menjadi penetral terhadap nasi grombyang yang berlemak.
Nah, bagi anda yang kebetulan melintasi jalur pantura dan sedang berada di kota Pemalang, saya sarankan untuk mampir sebentar menikmati nasi grombyang yang alamatnya saya sebutkan di atas.

SATE LOSO KHAS PEMALANG



Sate loso  hanya bisa dijumpai di satu tempat, di jl. Urip Sumoharjo, samping rel kereta api kota Pemalang. “Saya adalah penerus keempat usaha ini. Pendirinya, Pak Loso, buyut saya,” jelas Indah, pemilik yang sekarang.
Sesuai dengan resep yang diperolehnya, Indah hanya berjualan sate dan sop.
Tidak ada menu lain. Sate yang dijual Indah adalah satu-satunya sate yang dibakar di Pemalang.
“Tapi sebelumnya sudah dibacem dulu,”aku wanita berambut sebahu ini.
Sate dibuat dari daging sapi atau kerbau. Hampir semua bagian sapi diolah menjadi sate. “Makanya pembeli selalu milih sate yang diinginkan. Misalnya, daging saja atau jeroan saja,tambah nenek dari 2 orang cucu ini.
Untuk menikmati sate loso, pembeli bebas memesan sesuai kebutuhan. Seporsi sate berisi 10. Setengah porsi atau beberapa tusuk pun akan dilayani. Yang penting Anda membayar Rp 1.400 untuktiap sate yang Anda santap.
Sedikitnya 300 tusuk sate dibuat Indah dari 10 kilogram daging dan jeroan diolah menjadi sate. “Biasanya saat ramai sate sudah habis antara pukul 14.00 sampai pukul 15.00. Tapi kalau sepi, sore baru habis,” terang lndah.

Kamis, 13 Februari 2014

Cara Mendapatkan Dolar Gratis Di Jamin Terbukti



Ini bermula saat saya bosan bermain game yang lumayan lama agar menjadi bagus  dan saya cari agar bisa membeli memakai paypal tanpa cheat lalu saya menemukanya   daftar dulu di 

Selanjutnya untuk cara dapatkan dollarnya, buat akun terlebih dahhulu, silakan Klik Create Free Account  pada link di atas ( Klik Di Sini ) dan isi form, kemudian klik Create Free Account.
Untuk mengikuti survey hanya tinggal Klik “View Survey Website” di menu Home. Jangan lupa mengisi kritik atau saran untuk website tadi (wajib). kemudian pilih dan klik submit, jika berhasil maka kalian akan mendapat kan dollar.
Dan Lakukan hal ini berulang-ulang sampai terkumpul dollar. Untuk mendapat dollar yang lebih silakan ke menu Invate’s Friend. Di menu ini ada link dan juga gambar link yang bisa digunakan untuk mengundang teman-teman kalian, kalau ada yang mengeklik link tsb dan mendaftar maka kalian akan mendapat tambahan dollar.
Kemudian untuk redeem dollar, klik Cash Out pada menu Home. Persyaratan REDEEM dollar yaitu minimal kita harus memiliki $15.
Jika memang sudah mendapatkan $15, kemudian kita pilih berapa jumlah dollar kalian sekarang lalu di tulisan REDEEM Method kalian pilih yang PAYPAL yang artinya dollarnya akan masuk ke REKENING PAYPAL kita yang tadi sudah kita buat.
klik REDEEM NOW nanti kita di minta masukan alamat email yang kita pakai buat PAYPAL tadi. isi kan saja email kita jangan ragu-ragu kemudian ENTER maka selesai PAYPAL kita akan terisi dollar sesuai REDEEM dollar tadi dalam kurun waktu 5hari
Untuk dollar jumlah besar. Anda harus mengikuti point challage di menu Home “Bonus Offers”. Intinya jika teman-teman berhasil mengumpulkan 100 point, maka akan dibayar $1.00, lumayan bukan mungkin itu saja. semoga infromasi ini bermanfaat untuk teman-teman.:)

syarat-syaratnya adalah
1.komputer anda harus tidak ada yang menggunakan untuk mendaftarkanya sebelumnya
2.dan sudah mempunyai akun paypal cara mendaftar sudah ada dibawah ok

setelah itu lakukanlah seperti dibawah ini

mendaftar rekening online yaitu Paypal, silakan www.paypal.com. agar mempermudah dalam proses mendaftar ganti saja bahasanya ke bahasa indonesia.
Klik Daftar, kemudian pilih Pribadi/Personal, lalu klik Memulai.
Setelah itu isi form dengan data-data kalian dengan sebenar-benarnya. Jika kalian punya kartu kredit maka centang “Hubungkan kartu kredit saya, supaya saya dapat segera mulai berbelanja (disarankan)” tapi jika kalian belum punya kartu kredit kalian cukup menghilangkan centangnya aja.
Setelah selesai pilih “Setuju dan Buat Rekening”, maka akan tampak gambar kartu kredit, abaikan saja dan klik “Masuk Ke Rekening Saya” jika tampak saldo paypal kalian $0.00 maka pendaftaran telah berhasil.
Coba periksa email kalian, dan konfirmaikan akun paypal kalian (jika ada). Setelah itu kalian akan diminta memasukan 2 pertanyaan keamanan, pilih dan isi sesuka kalian, lalu klik “Kirimkan”.
. :D

Soto Bandung Jl. Cibadak




Soto Bandung, baru mendengar namanya saja langsung terbayang-bayang oleh semangkuk soto dengan kuah bening yang berisikan daging sapi, lobak, kacang dan seledri. Walau dengan bahan masakan utama yang sederhana, rasa dari Soto Bandung ini tidak tergantikan deh, apalagi bila ditambahkan kecap dan sambal khas soto. Ayo pemirsa, dimana coba kamu bisa menemukan soto maknyus yang konon katanya sudah cukup langka ini? Ya, Soto Ojolali jawabannya, berlokasi di sekitar Jl. Cibadak, tak jauh dari Jl Astana Anyar. Dengan seharga Rp. 16.000,- saja, kamu sudah bisa menikmati kehangatan soto yang gosipnya sangat melegenda ini. Daging iga dan paha pilihan tanpa lemak, rasa lobak yang kental terasa dalam kuah beningnya, ditambah sambal yang super mantap. Hmm.. dijamin akan membangkitkan selera makan kamu hari ini deh! 

Coto Makasar Mamink Daeng Tata




Jalan Abdullah Syafei Casablanca No.33, Tebet, Jakarta Selatan
( Deket Lapangan ROS )
Jam buka : Setiap Hari jam 10.00 – 23.00
Telp : 021-83793333/8354444
Coto Makassar di sini bisa dinikmati dengan harga Rp 13 ribu. Memang sedikit mahal tapi sepadan dengan kuahnya yang gurih dan mantap dengan potongan daging sapi yang cukup banyak dan empuk. Sebagai pendampingnya, bisa memilih nasi atau semacam lontong. Bila termasuk penggemar iga, bisa memilih tata ribs. Iga plus tulangnya disajikan dengan saus. Harganya tidak banyak berubah, Rp 29 ribu, hanya ukuran dagingnya yang makin menyusut. Bila ingin yang berkuah bisa menyantap konro. Harganya tidak berbeda jauh dengan Tata Ribs. Nah, minuman penyegar seperti es palu butung di sini paling digemari. Campuran potongan pisang dan bubur sunsum disiram dengan sirup, es dan susu kental manis. Harganya sekitar Rp 13 ribu. Adapula es kacang merah yang tak kalah menyegarkan. Sambil menunggu masakan dihidangkan, Anda bisa mencicipi dadar gulung atau otak-otak. Tentu semua sudah tahu iga bakar, konro dan berbagai masakan khas Makassar. Jika di Makassar, saya tidak pernah lupa mampir di Konro Karebosi. Untuk mengobati rindu kota Makassar, di Jakarta salah satu yang terbaik adalag Warung H. Mamink Daeng Tata. Ada beberapa lokasi warung ini, dua di tebet dan saya pernah lihat di sekitar Meruya. Untuk rasa, iga bakar (mereka sebut sebagai Tata Rib) di Mamink Daeng Tata harus diakui “mak nyus” (semogaistilah ini belum dipatenkan oleh pak Bondan). Ukurannya yang besar dan rasanya yang hebat nan mantap, rasanya tidak sebanding dengan harganya yang berkisar Rp. 30 ribuan. Kalau makan di restoran bernuansa internasional, iga bakar seukuran iga Daeng Tata ini saya kira bisa Rp. 100 ribu an. belum lagi kalau dikasih embel-embel impor. Harga murah, rasa hebat, ukuran super plus lokasinya yang tidak jauh dari kantor, praktis membuat Warung H. Mamink Daeng Tata ini menjadi restoran favorit kami sekantor. Selain iga bakar dan coto Makassar, menu favorit saya adalah nasi goreng merah. Setiap kali ke Makassar, saya tidak pernah lupa mencari nasi goreng merah. merahnya dibuat dari pewarna alami (angkak), dan bukan saos tomat yang berasa asam. Jika belum pernah menjajal nasi goreng ala Makassar, cobalah sesekali nasgor merah ala Daeng Tata. Perlu juga dicoba kudapan khas Makassar sebagai pencuci mulut: pisang ijo dan palubutung. Jika berbicara minus, mungkin rasa gerah karena rempah-rempah dan ruangan tidak ber-AC. Tapi itu justru menambah kenikmatan tersendiri. Recommended Dish(es):Tata Rib, Nasi Goreng Merah

Sop Konro Karabosi Asli Makasar




Berawal dari sebuah warung kaki lima yang berdiri pada tahun 1968 di Lapangan Karabosi-Makasar, Rumah Makan Sop Konro Karabosi mampu memikat hati para pelanggannya hingga mampu bertahan dan berkembang hingga berdiri beberapa cabangnya .. » read more
Berawal dari sebuah warung kaki lima yang berdiri pada tahun 1968 di Lapangan Karabosi-Makasar, Rumah Makan Sop Konro Karabosi mampu memikat hati para pelanggannya hingga mampu bertahan dan berkembang hingga berdiri beberapa cabangnya di Jakarta, Makasar dan Surabaya. Rumah makan yang dikembangkan sejak tahun 1993 di kawasan kelapa gading ini memang luar biasa, dengan menu andalannya sop konro yang memberikan cita rasa khas makasar yang menurut pemiliknya Hj.Hanaping merupakan resep rahasia turun temurun dari keluarganya dan  hanya akan diturunkan kepada keluarganya saja karena menyangkut resep rahasia. Selain sop konronya yang begitu nikmat suasana rumah makannya pun begitu nyaman di dukung dengan pelayanan yang ramah membuat pelanggannya makin betah dan selalu ingin kembali lagi untuk menikmati berbagai menu makanan yang di sajikan di Rumah makan Sop Konro Karabosi.
Alamat :
Jl. Bulevar Kelapa Gading Blok TA2/38 , Kelapa Gading – Jakarta 

Tahu Gejrot Khas Cirebon






Tahu Gejrot merupakan kuliner kudapan, atau jajanan ringan khas Cirebon. Daerahorigin atau daerah asal Tahu Gejrot adalah di Ciledug, sekitar beberapa kilometer ke arah Timur dari kota Cirebon. Tahu Gejrot adalah kuliner khas Cirebon dengan isian tahu goreng, yang disiram bumbu khusus.


Bumbu khusus ini terdiri dari kuah untuk menyiram Tahu Gejrot dan ulegan beberapa rempah. Kuah siramnya terbuat dari gula merah, sedangkan bumbu uleg rempahnya adalah bawang merah dan cabe rawit. Bawang merah mentah dan cabe rawit mentah digerus kasar, kemudian dicampur kuah gula merah. Campuran bumbu ini yang kemudian disiramkan diatas tahu goreng yang diiris-iris.




Tahu Gejrot khas Cirebon biasa dijual dengan cara pikulan dan berkeliling pemukiman penduduk oleh para penjualnya. Kebanyakan penjual Tahu Gejrot ini juga berasal dari daerah Ciledug, Kabupaten Cirebon, sesuai dengan daerah asal Tahu Gejrot.


Saat ini, mungkin sudah mulai sulit menemukan penjual Tahu Gejrot khas Cirebon yang masih berkeliling kampung. Walaupun begitu, ada beberapa penjual Tahu Gejrot yang sudah mangkal tetap, seperti yang biasa mangkal di depan Toko Manisan Sinta di sekitaran pasar Kanoman.


Pedesan Entog Khas Indramayu



Indramayu selain dikenal sebagai salah satu Kabupaten penghasil buah mangga, juga di kenal memiliki kekhasan dalam segi kuliner. Sebagai Kabupaten yang terletak di pesisir pantai utara Jawa tentunya Kabupaten Indramayu mempunyai berbagai resep masakan warisan dari nenek moyang dulu.
Disini saya akan mencoba memberikan satu resep masakan yang ada di Indramayu, yang dulu tidak begitu dikenal kebanyakan masyarakat Indramayu namun sekarang ini menjadi salah satu menu masakan favorit yang lagi trending market dikalangan para petualang kuliner, bahkan akhir-akhir ini telah menjadi salah satu masakan andalan sebagian besar warung-warung makanan yang tersebar hampir di setiap jalansepanjang pesisir pantura Indramayu. Nama masakan ini adalah “Pedesan Entog (itik)” yaitu masakan dari daging Entog yang dimasak dengan bumbu yang sangat pedas sekali, sehingga membuat anda yang suka dengan masakan pedas tentunya masakan ini terasa sangat sensasional dan cocok dilidah anda.

Tidak ada salahnya anda mencoba masakan kuliner dari Indramayu ini, baik untuk dikonsumsi bersama keluarga atau anda mencoba membuka usaha warung “pedesan entog” ini. Dan saya juga berharap, bahwa anda juga mau mengirimkan salah satu resep masakan asal daerah anda. Selain untuk mengenalkan ragam masakan khas daerah, sekaligus anda juga turut serta melestarikan warisan kuliner Indonesia.
Kalau Anda males masak sendiri, silahkan Kunjungi
Warung Pedesan Entog Bang Combet di Area Sport Center Indramayu.
Warung Pedesan Mas Glembo di Depan Eks Kawedanaan Jatibarang



Nasi Lengko Khas Cirebon






Ini dia, kuliner khas Cirebon yang bisa dikatakan paling sehat karena hanya menggunakan bahan makanan nabati saja. Nasi Lengko khas Cirebon terdiri dari nasi, tempe goreng, tahu goreng, timun, tauge, kucai, dan bawang goreng, sertu bumbu khas khusus Nasi Lengko, serta kecap dan krupuk. Bagi yang berselera, Nasi Lengko juga bisa dinikmati dengan sate kambing.


Walaupun sangatlah sederhana dan nampaknya semua orang dapat membuatnya sendiri di rumah, namun tidak semua Nasi Lengko berasa sama. Dan di Cirebon sendiri, penggemar Nasi Lengko tentu banyak sekali. Walaupun mungkin tidak memiliki penggemar sebanyak Empal Gentong ataupun Nasi Jamblang, Nasi Lengko tetap populer sampai keluar kota Cirebon.

Dan di Cirebon sendiri, tentu ada penjual Nasi Lengko yang melegenda dan masih bertahan hingga saat ini, yaitu:



Empal Asem Khas Cirebon






Empal Asem khas Cirebon merupakan varian dari Empal Gentong yang nampaknya lebih populer bagi masyarakat Indonesia. Namun begitu, rasa dari empal asem sebetulnya tidak kalah lezat dibanding dengan Empal Gentong.


Perbedaannya, Empal Asem memiliki kuah yang bening, berbeda dengan Empal Gentong yang kuahnya lebih kental dan berwarna kuning-hijau. Rasanya pun tentu berbeda, jika Empal Gentong berasa lebih pekat dan gurih, Empal Asem berasa lebih segar dan masam, dan tekstur serta rasa kuahnya yang lebih ringan.


Ini hanyalah soal selera mana yang lebih nikmat. Bagi masyarakat luar kota Cirebon, silahkan coba sendiri Empal Asem dan Empal Gentong di kota Cirebon, dan tentukan sendiri mana yang lebih cocok dengan selera anda.




Empal Gentong Khas Cirebon




Empal Gentong, kuliner khas kota Cirebon yang dahulu mungkin tidak sepopuler sekarang. Kini, Empal Gentong khas Cirebon sudah dikenal masyarakat seluruh Indonesia, bahkan mungkin hingga luar negeri. Daerah origin (asal) empal gentong khas Cirebon adalah kawasan Battembat, kabupaten Cirebon.

Desa Battembat terletak kurang lebih 4 KM ke arah Barat dari pusat kota Cirebon. Battembat memang satu kawasan di Cirebon dimana masyarakatnya banyak berprofesi sebagai peternak sapi, juga penjagal sapi. Yang kemudian dagingnya diolah menjadi kuliner Empal Gentong yang kini sangat populer.

Empal Gentong itu sendiri adalah kuliner khas Cirebon dengan daging sapi sebagai bahan makanan utamanya. Daging sapi dimasak dengan kuah rempah yang agak kental nan khas yang dimasak di dalam gentong yang terbuat dari tanah liat dan dimasak dengan menggunakan kayu bakar sebagai sumber panasnya. Penggunaan gentong dan kayu bakar inilah yang memberi cita rasa yang begitu khas pada Empal Gentong khas Cirebon.

Daging sapi dicacah kecil-kecil, dan hampir seluruh bagian dari sapi ada di sini. Mulai dari daging, hingga jeroan seperti usus dan babat. Empal Gentong khas Cirebon bisa dinikmati dengan menggunakan lontong atau nasi sebagai sumber karbohidratnya.

Rasa dari Empal Gentong adalah gurih, segar, dan ada sedikit hangat dari rempah yang digunakan. Sebagai tambahan rasa pedas, Empal Gentong juga biasa disajikan dengan tambahan bubuk cabai bagi yang ingin berselera pedas. Makin lengkap lagi dengan krupuk udang yang juga khas Cirebon.

Di Cirebon sendiri, tentu terdapat banyak sekali penjual kuliner Empal Gentong, terutama di daerah origin-nya, Battembat kabupaten Cirebon. Dan kini, di daerah ini, hampir setiap hari di siang dan malam hari dipenuhi pengunjung dari dalam dan luar kota yang ingin menikmati Empal Gentong khas Cirebon dan banyak tempat makan yang menjual Empal Gentong di sepanjang jalan raya Plered-Cirebon.
Beberapa tempat makan Empal Gentong yang pernah diulas di CirebonKuliner.com dan yangrecommened adalah:
Empal Gentong H. Apud
Empal Gentong Amarta
Empal Gentong Jln. Pekiringan



3 Soto Betawi Paling Top di Jakarta




Buat para penghuni forum yang lagi mikirin menu buka puasa di daerah Jakarta, kali ini ane mau kasih sedikit info tentang 3 Soto Betawi Paling Top di Jakarta. Sapa tahu bisa jadi pertimbangan untuk makan siang atau makan malam.



1.
 Soto Jakarta Pak Yunus
Letaknya di Jl. Teuku Umar, Menteng. Lokasinya tidak begitu jauh dari Stasiun Kereta Gondangdia, Masjid Cut Meutia, dan berhadapan dengan gedung bekas imigrasi. Porsinya di banderol sekitar Rp. 20.000 (lumayan mencekik harganya) sudah termasuk nasi putih. Kamu bisa memilih campuran dari daging sampai kikil.

2.
 Soto Jakarta Bang Madun
Soto Jakarta Bang Madun cukup populer di lingkungan Jakarta Selatan khususnya daerah sekitar Blok M. Berada di tengah-tengah Jl. Barito, Soto Jakarta Bang Madun banyak sekali dikunjungi orang pada saat makan siang. Harga untuk seporsinya adalah Rp. 20.000 sudah termasuk nasi ditambah emping dengan pilihan daging, paru, babat dan usus.

3.
 Soto Jakarta H. Husen
Soto Jakarta H. Husen ini berada di Jl. Padang Panjang, Manggarai. Hampir sekitar 25 tahun, sang pemilik H. Husen melayani sendiri para konsumennya. 1 Porsi nya seharga Rp. 15000. Soto Jakarta H. Husen buka Senin-Minggu, libur hari Jumat.